Kunci Jawaban Buku Siswa Tema 9 Kelas 6 Halaman 51, 52, 55, 56, 57, 59, 60, 61
Kunci Jawaban Buku Siswa Tema 9 Kelas 6 Halaman 36, 37, 38, 40, 41, 42 - Kunci jawaban Tema 9 merupakan alternatif isian dari soal-soal yang terdapat pada buku paket tematik siswa Kelas 6 Menjelajah Angkasa Luar Subtema 1 Keteraturan yang Menakjubkan Pembelajaran 5 tepatnya terdapat pada halaman 36, 37, 38, 40, 41, 42.
Selain membahas tentang jawaban soal-soal, terdapat juga rangkuman materi Tema 9 Kelas 6 SD/MI Kurikulum 2013 (K13) yang terdapat pada Pembelajaran 5 Subtema 1.
Kunci jawaban tematik Tema 9 Kelas 6 pada Subtema 1 Pembelajaran 5 terdiri dari 3 muatan pelajaran yaitu Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), SBDP dan Bahasa Indonesia.
Dengan adanya pembahasan kunci jawaban soal yang terdapat pada buku siswa seperti ini diharapkan dapat membantu peserta didik khususnya siswa Kelas 6 SD/MI dalam melatih keterampilan menjawab soal Tema 9 yang nantinya berguna pada saat penilaian harian (PH), penialain tengah semester (PAS), penilaian akhir tahun (PAT), maupun pada saat mengerjakan tugas pekerjaan rumah (PR).
Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 Halaman 51
Ayo Mengamati
Matahari terbit di timur dan terbenam di sebelah barat setiap hari. Tidak pernah berubah hingga kini. Apa saja yang kamu amati ketika matahari terbit dan tenggelam?
Adakah perbedaan yang kamu lihat dan rasakan ketika kamu menyaksikan peristiwa alam itu?
Buatlah paling sedikit dua pertanyaan yang berhubungan dengan peristiwa alam tersebut!
Berikut dua pertanyaan yang berhubungan dengan peristiwa alam tersebut :
- Mengapa matahari terbit dari timur?
- Mengapa jika malam hari suasana menjadi gelap?
Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 Halaman 52
Ayo Berdiskusi
Peristiwa terbit dan tenggelamnya matahari merupakan salah satu peristiwa alam. Kedua peristiwa tersebut menunjukkan keteratura yang terus berlangsung hingga saat ini.Bersama dengan teman sebangkumu, diskusikan hal-hal berikut ini:
1. Adakah keteraturan peristiwa alam yang kamu amati selain peristiwa Matahari terbit dan tenggelam tersebut?
Ada. Diantaranya rotasi Bumi yang selalu teratur arah rotasinya. Peredaran planet-planet yang teratur pada jalur orbitnya. Keteraturan arah revolusi bulan terhadap Bumi. Keteraturan rotasi satelit-satelit planet lainnya terhadap planetnya masing-masing, dan sebagainya.
2. Bagaimana kamu menjelaskan makna keteraturan?
Keteraturan adalah suatu kesamaan keadaan/kegiatan, atau suatu proses yang terjadi beberapa kali/berulang dimana proses tersebut terjadi secara baik/rapi/teratur.
3. Bagaimana keteraturan memberikan manfaat kepada manusia?
Berikut manfaat keteraturan bagi manusia :
- Keteraturan peredaran benda langit pada orbitnya memberi manfaat bagi manusia terutama dalam menentukan arah/posisi melalui rasi bintang
- Keteraturan rasi bintang digunakan manusia untuk menentukan waktu yang tepat untuk memulai masa tanam/menggarap sawah
- Keteraturan angin darat dan angin laut bermanfaat bagi manusia saat melaut
- Adanya keteraturan siklus air bermanfaat bagi kelangsungan hidup manusia
- Adanya keteraturan siklus siang dan malam bermanfaat bagi manusia dalam menentukan waktu beraktivitas dan waktu istirahat.
4. Keteraturan seperti apa yang kamu harapkan terjadi di sekitarmu?
Berikut keteraturan yang saya harapkan terjadi di sekitarku :
- Keteraturan dalam bersosialisasi/berinteraksi antar manusia
- Keteraturan dalam berinteraksi dengan alam/lingkungan.
5. Bagaimana memastikan terjadinya keteraturan di dalam kehidupan pribadimu?
Dengan berkomitmen/berdisiplin melaksanakan segala hal yang sudah menjadi kewajiban saya dan menyeimbangankan kewajiban tersebut dengan hak saya, sehingga terjadi keteraturan.
6. Bagaimana memastikan terjadinya keteraturan dalam hidup bermasyarakat?
Keteraturan dalam masyarakat akan terjadi apabila setiap individu melaksanakan kewajiban dan menerima haknya sesuai ketentuan/seimbang.
Jelaskanlah hasil diskusimu dengan menggunakan peta pikiran. Lalu, presentasikanlah di dalam kelompok kecil di dalam kelas. Catatlah hal-hal menarik dan baru dari hasil diskusi dengan teman-temanmu. Tuliskanlah beberapa pertanyaan yang muncul pada saat diskusi tersebut.
Ayo Membaca
Matahari Pusat Sistem Tata Surya
Matahari merupakan salah satu bintang yang ada di dalam galaksi. Matahari terdiri atas gumpalan gas raksasa dan memiliki banyak sekali lidah api.Lidah api matahari yang merupakan ledakan-ledakan yang dapat mencapai jutaan kilometer tingginya. Suhu permukaan Matahari mencapai 5.800°C.
Matahari adalah satu-satunya bintang di dalam tata surya kita yang menghasilkan panas dan cahaya. Panas dan cahaya Matahari inilah yang memberikan kehidupan di bumi.
Perubahan panas Matahari dapat menyebabkan kehidupan makhluk hidup di bumi juga terpengaruh. Jika panas Matahari berkurang, maka seluruh bagian di dunia akan membeku.
Tetapi jika panas Matahari bertambah, es di Kutub Utara akan mencair dan air laut serta sungai akan naik.
Matahari berukuran sangat besar. Jarak antara pusat Matahari hingga ke permukaannya sama dengan dua kali jarak Bumi dengan Bulan yang berjarak 384.000 km. Inti Matahari sangat panas, yaitu 15 juta derajat Celsius.
Matahari sebagai pusat tata surya memengaruhi setiap planet yang ada di dalamnya. Setiap planet memiliki ciri dan keunikan yang berbeda, oleh Planet di dalam tata surya dibagi menjadi dua golongan, yaitu planet dalam dan planet luar. Perhatikanlah gambar berikut!
Planet dalam adalah planet-planet yang terdekat dengan Matahari dan termasuk empat planet yang pertama (Merkurius, Venus, Bumi, dan Mars).
Planet luar adalah planet yang lebih jauh dari Matahari dan mencakup empat planet berikutnya seiring dengan peningkatan jarak dari Matahari, yaitu Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.
Kedua golongan planet tersebut dibatasi oleh sabuk asteroid. Sabuk asteroid yang merupakan bongkahan-bongkahan batu yang tersusun oleh materi-materi seperti materi penyusun planet, yaitu gas beku dan debu.
Planet-planet dalam terdiri atas batuan dan logam. Planet-planet ini bergerak perlahan karena mereka dianggap berat.
Diameter rata-rata planet-planet ini kurang lebih 13.000 km, oleh karenanya mereka dianggap sebagai planet kecil. Planet luar tersusun atas gas.
Gas-gas penyusunnya antara lain adalah Hidrogen dan Helium. Planet-planet ini seperti balon besar yang mengambang di ruang angkasa.
Planet-planet ini dianggap sebagai planet gas raksasa. Planet-planet ini memiliki diameter rata-rata kurang lebih 48.000 km.
Berkat perkembangan ilmu pengetahuan, kamu mendapatkan banyak informasi tentang luar angkasa. Keteraturan tata surya yang kamu pahami saat ini masih menyimpan banyak misteri.
Misteri-misteri tersebut dapat diungkapkan melalui perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Salah satu cara untuk mengetahui keteraturan dari sistem tata surya adalah dengan melakukan pengelompokan berdasarkan kriteria tertentu.
Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 Halaman 55
Bacalah kembali artikel tentang "Mengenal Tata Surya" pada pembelajaran 2. Bacaan "Matahari Pusat Sistem Tata Surya".Melalu dua bacaan tersebut, kita dapat melakukan pengelompokan sifat-sifat anggota tata surya.
Bersama dengan teman sekelompokmu, lakukan pengelompokan anggota tata surya dengan melengkapi tabel berikut.
Urutkan planet di dalam tata surya dari yang terdekat hingga terjauh dari matahari.
Urutkan planet dari yang paling kecil ke yang paling besar.
Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 Halaman 56
Urutkan planet dari yang terpanas hingga yang terdingin.Urutkan planet yang melakukan rotasi paling cepat hingga yang paling lambat.
Urutkan planet yang melakukan revolusi dari yang paling cepat ke yang paling lambat.
Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 Halaman 57
Perbedaan dan persamaan antara planet dalam dan planet luarKesimpulan apakah yang kamu dapatkan dari kegiatan pembelajaran di atas?
Bahwa keteraturan itu sangat penting dan bermanfaat bagi semua. Termasuk keteraturan dalam dunia antariksa, seperti keteraturan planet-planet di ruang angkasa. Planet-planet dapat dibedakan berdasarkan jarak dari matahari, berdasarkan ukuran, berdasarkan suhu planet, berdasarkan rotasi planet, berdasarkan kecepatan revolusi, maupun berdasarkan letak planet dalam dan planet luar. Kita dapat mengetahui persamaan dan perbedaan dari planet dalam dan planet luar.
Adakah pertanyaan yang kamu miliki sehubungan dengan keteraturan dalam tata surya setelah melakukan kegiatan tersebut?
Mengapa letak orbit (garis edar) tiap planet itu berbeda?
Ayo Membaca
Masih Ada Waktu, Arya! Oleh Diana Karitas
Arya senang sekali hari ini. Ayah akan mengajaknya menonton film tentang makhluk luar angkasa. Ia sudah lama menantikan kesempatan ini. Kebetulan, kali ini ayah dapat menemaninya.“Wah, antreannya sudah panjang, Ayah!” kata Arya agak murung ketika telah sampai di bioskop. Penjualan tiket ternyata sudah dibuka setengah jam yang lalu, dan sekarang antreannya cukup panjang. Seandainya saja tadi Ayah tidak membantu Mbak Ita membetulkan sepedanya, pasti kita tidak akan mengantri sepanjang ini.
“Tidak apa, Arya. Kita masih punya waktu. Pemutaran filmya masih 45 menit lagi, kok. Yuk, segera mengantre!” ajak Ayah sambil berjalan menuju antrean.
“Seandainya tadi sepeda Mbak Ita tidak rusak, kita bisa sampai ke sini lebih cepat ya Yah! Jadi tidak harus mengantri lama,” Arya masih menggerutu tentang peristiwa sebelumnya.
“Arya, Mbak Ita juga tidak berharap sepedanya akan rusak, kan? Mbak Ita akan pergi les menari, kalau sepedanya rusak di tengah jalan, lebih kasihan lagi Mbak Ita. Beruntung rusaknya di rumah dan Ayah tahu. Jadi, Ayah harus bantu Mbak Ita dulu supaya ia tetap bisa latihan menari dengan selamat. Memang Arya ingin Mbak Ita celaka di jalan?” hibur Ayah. Arya hanya tersenyum dan mengangguk. Tentu saja ia tidak ingin kakak perempuannya itu mengalami kecelakaan.
“Yuk, Arya, di depan kita tinggal dua pengantri lagi, tuh! Sebentar lagi giliran kita!” kata Ayah setelah kurang lebih seperempat jam berdiri mengantre. Arya tampak gembira dan bersemangat.
Ketika Arya dan Ayah hendak maju untuk membayar tiket, tiba-tiba terdengar suara dari belakang mereka.
“Aduh, Bu. Perutku sakit sekali!” seru seseorang di belakang Arya dan Ayah. Seketika mereka menoleh ke belakang. Tampak seorang anak perempuan sebaya Arya sedang memegang perut. Wajahnya pucat. Keringat tampak mengucur di dahinya. Ibu anak perempuan itu pun terlihat panik. Beberapa kali si ibu menghibur anaknya untuk bertahan dalam antrean.
“Ibu, silakan Ibu beli tiket dulu. Kasihan anak Ibu,” tiba-tiba Arya berkata kepada ibu si anak itu. Si Ibu langsung menatapnya dan melihat Ayah. Ayah mengangguk dan mempersilakan keduanya untuk maju mengambil antrean mereka.
Setelah Si Ibu mengucapkan terima kasih, mereka maju untuk membeli tiket mereka dan segera beranjak pergi menuju toilet bioskop. Film memang masih akan dimulai 30 menit lagi.
“Terima kasih, Arya. Kamu menunjukkan kepekaanmu terhadap orang lain yang lebih membutuhkan. Tindakanmu membantu tadi sebenarnya juga membantu kita semua yang ada di tempat antrean untuk tetap teratur. Coba kalau kamu tidak cepat menawarkan antrean kita, pasti antrean di belakangnya akan terganggu karena situasi yang dialami anak dan ibu itu,” kata Ayah.
“Ah, Ayah. Arya kan hanya melakukan persis seperti yang Ayah lakukan kepada Mbak Ita tadi. Arya hanya ingin memastikan semua teratur dan dapat melakukan kegiatan sesuai yang telah direncanakan. Kasihan anak itu, Ayah. Arya juga jadi terbayang Mbak Ita jika ia tidak dibantu Ayah tadi,” jelas Arya. Ayah tersenyum sambil mengusap kepala Arya.
Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 Halaman 59
Ayo Menulis
Lengkapi diagram berikut ini setelah kamu membaca cerita fiksi di atas!
Judul Cerita : Masih adda Waktu, Arya!
Pengarang : Diana Karitas.
Watak Tokoh Utama : Sayang Saudara, Rela berkorban demi keteraturan.
Watak Tokoh Tambahan : Sayang anak, Bijaksana.
Hubungan antara Tokoh Utama dan Tokoh Tambahan : Hubungan keluarga, antara ayah dan anaknya.
Gambar tempat peristiwa
Gambaran tempat peristiwa adalah di tempat pembelian tiket gedung bioskop, dimana terjadi antrian yang cukup panjang.
Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 Halaman 60
Isi Cerita :
Arya senang sekali karena hendak menonton film bersama ayahnya di bioskop. Namun kegembiraannya mulai memudar begitu mengetahui banyaknya penonton yang ingin melihat film tersebut, yang menyebabkan terjadinya antrian yang cukup panjang.
Arya pun mulai murung, dia sempat berpikir seandainya tadi sepeda kakaknya tidak rusak, dana ayah tidak memperbaiki sepeda kakaknya, mungkin ia dan ayah bisa datang lebih awal, sehingga tidak perlu mengantri lama.
Mengetahui hal tersebut ayah Arya menasihatinya dan Arya bisa memahaminya. Tiba-tiba terdengar suara anak perempuan yang kesakitan perutnya.
Mengetahui hal tersebut Arya berinisiatif untuk mempersilahkan anak perempuan dan orang tua tersebut untuk lebih dahulu daripada Arya untuk membeli tiket.
Arya berpikir, jika dia tidak mengalah, maka akan timbul suasana tidak teratur di antrean akibat sakitnya anak perempuan tersebut.
Arya ingin memastikan semua tetap teratur dan dapat melakukan kegiatan sesuai dengan yang telah direncanakan. Ayah bangga dengan keputusan Arya tersebut.
Arya senang sekali karena hendak menonton film bersama ayahnya di bioskop. Namun kegembiraannya mulai memudar begitu mengetahui banyaknya penonton yang ingin melihat film tersebut, yang menyebabkan terjadinya antrian yang cukup panjang.
Arya pun mulai murung, dia sempat berpikir seandainya tadi sepeda kakaknya tidak rusak, dana ayah tidak memperbaiki sepeda kakaknya, mungkin ia dan ayah bisa datang lebih awal, sehingga tidak perlu mengantri lama.
Mengetahui hal tersebut ayah Arya menasihatinya dan Arya bisa memahaminya. Tiba-tiba terdengar suara anak perempuan yang kesakitan perutnya.
Mengetahui hal tersebut Arya berinisiatif untuk mempersilahkan anak perempuan dan orang tua tersebut untuk lebih dahulu daripada Arya untuk membeli tiket.
Arya berpikir, jika dia tidak mengalah, maka akan timbul suasana tidak teratur di antrean akibat sakitnya anak perempuan tersebut.
Arya ingin memastikan semua tetap teratur dan dapat melakukan kegiatan sesuai dengan yang telah direncanakan. Ayah bangga dengan keputusan Arya tersebut.
Apa yang terjadi jika Arya tidak cepat mempersilakan orang dibelakangnya mengambil antreannya? Lanjutkan cerita di atas dengan menggunakan imajinasimu. Lalu, tulislah hasil pengembangan ceritamu ke dalam sebuah paragraf.
Arya senang sekali karena hendak menonton film bersama ayahnya di bioskop. Namun ia jadi murung setelah melihat antrean pembelian tiket yang cukup panjang.
Arya sempat berpikir seandainya ayahnya tidak memperbaiki sepeda kakaknya yang rusak, mungkin mereka bisa datang lebih awal dan tidak antre terlalu lama.
Ayah menasihati Arya, namun Arya tetap cemberut. Tiba-tiba anak perempuan yang antre dibelakang Arya mengeluh perutnya sakit, karena kebelet untuk ke toilet untuk buang air besar.
Namun Arya tidak peduli, karena sebentar lagi adalah gilirannya setelah menunggu lama. Akibat dari tindakan Arya tersebut adalah anak perempuan yang masih kecil itu akhirnya buang air besar di tempat, karena tidak tertahankan.
Tentu saja peristiwa tersebut menimbulkan kekacauan, antrean yang rapi jadi rusak, karena beberapa orang yang dekat dengan peristiwa menyingkir menjauh, mengetahui itu beberapa orang berniat menerobos antrean, dan hal ini menimbulkan pertengkaran di kalangan calon pembeli tiket.
Untuk menghindari kekacauan dan pertengkaran lebih parah, maka pihak bioskop menutup sementara tiket pembelian, sehingga tidak ada calon pembeli tiket yang bisa dilayani, termasuk Arya. Arya menjadi menyesal atas tindakannya tersebut.
Arya sempat berpikir seandainya ayahnya tidak memperbaiki sepeda kakaknya yang rusak, mungkin mereka bisa datang lebih awal dan tidak antre terlalu lama.
Ayah menasihati Arya, namun Arya tetap cemberut. Tiba-tiba anak perempuan yang antre dibelakang Arya mengeluh perutnya sakit, karena kebelet untuk ke toilet untuk buang air besar.
Namun Arya tidak peduli, karena sebentar lagi adalah gilirannya setelah menunggu lama. Akibat dari tindakan Arya tersebut adalah anak perempuan yang masih kecil itu akhirnya buang air besar di tempat, karena tidak tertahankan.
Tentu saja peristiwa tersebut menimbulkan kekacauan, antrean yang rapi jadi rusak, karena beberapa orang yang dekat dengan peristiwa menyingkir menjauh, mengetahui itu beberapa orang berniat menerobos antrean, dan hal ini menimbulkan pertengkaran di kalangan calon pembeli tiket.
Untuk menghindari kekacauan dan pertengkaran lebih parah, maka pihak bioskop menutup sementara tiket pembelian, sehingga tidak ada calon pembeli tiket yang bisa dilayani, termasuk Arya. Arya menjadi menyesal atas tindakannya tersebut.
Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 Halaman 61
Ayo Berlatih
Pemahaman tentang jarak nada (interval) akan membantumu untuk menghasilkan sebuah akor. Akor merupakan bunyi yang dibunyikan serempak yang dibentuk dari beberapa nada dengan jarak nada tertentu. Sebuah akor paling sedikit terdiri dari tiga nada. Akor biasanya digunakan untuk mengiringi sebuah nyanyian. Akor juga dapat dimainkan dengan melodi lagu pada alat musik.Tangga nada natural terdiri atas tujuh buah akor yaitu, C mayor (C), D minor (Dm), E minor (Em), F mayor (F), G mayor (G), A minor (Am), dan B diminished (B dim). Perhatikanlah beberapa akor yang sering digunakan pada alat musik piano berikut ini. Cobalah akor berikut ini dengan menggunakan alat musik yang tersedia. Jika kamu menggunakan rekorder, kamu memerlukan temanmu yang lain untuk membunyikannya secara bersamaan. Dengarkan dengan saksama bunyi yang dihasilkannya. Bagaimana menurutmu?
Dapatkah kamu mencoba untuk mengingat nada yang dihasilkan pada setiap akor di atas? Ketika kamu memainkannya dengan temanmu, apa yang kamu rasakan? Cobalah perhatikan kembali lagu “Ambilkan Bulan Bu” yang telah kamu pelajari sebelumnya. Carilah tangga nada dan akornya. Cobalah untuk memainkannya dengan menggunakan alat musik yang kamu punya (gitar, pianika, atau gitar) sesuai akor yang sudah ditentukan. Apakah yang kamu rasakan? Apakah kamu dapat mengenali akor-akor tersebut pada saat dimainkan?
Demikian Artikel yang berjudul Kunci Jawaban Buku Siswa Tema 9 Kelas 6 Halaman 51, 52, 55, 56, 57, 59, 60, 61
Terima kasih ya sudah membaca artikel ini, semoga pembahasan soal-soal latihan yang ada pada buku siswa Kelas 6 Tema 9 Kurikulum 2013 (K13) dapat memberikan manfaat bagi pembaca di manapun berada.Artikel yang sedang anda baca ini berjudul Kunci Jawaban Buku Siswa Tema 9 Kelas 6 Halaman 51, 52, 55, 56, 57, 59, 60, 61 dengan alamat link https://www.sanjayaops.com/2020/02/kunci-jawaban-tema-9-kelas-6-halaman-52.html.